Kegiatan ini mengangkat tema “Satu Langkah, Sejuta Cahaya: Menyatukan Ukhuwah, Menggerakkan Dakwah,” yang menggambarkan semangat persatuan dan sinergi dakwah mahasiswa dalam menebarkan nilai-nilai Islam sebagai rahmatan lil ‘alamin.
Gebyar Nusantara Festival merupakan agenda rutin yang menjadi wadah pengembangan potensi dakwah, intelektual, dan kreativitas generasi muda. Acara ini dirancang untuk mendorong partisipasi aktif mahasiswa dalam menyampaikan nilai-nilai keislaman secara inspiratif dan kontekstual.
Berbagai cabang lomba digelar dalam kegiatan ini, seperti Musabaqah Da’i Muda (MDM), Musabaqah Syarhil Qur’an (MSQ), dan Musabaqah Poster Dakwah (MPD), yang menonjolkan kemampuan komunikasi, pemahaman Al-Qur’an, serta kreativitas visual peserta dalam menyampaikan pesan dakwah.
Selain kompetisi, rangkaian acara juga dimeriahkan oleh Seminar Nasional dan Kajian Kemuslimahan yang menghadirkan narasumber inspiratif, memberikan ruang refleksi dan pemberdayaan bagi mahasiswa.
Alhamdulillah, dalam ajang bergengsi tersebut, Moh. Islahul Ulum, mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir semester 5 sekaligus Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut Daarul Qur’an (IDAQU), berhasil meraih Peringkat Harapan 1 pada cabang Musabaqah Da’i Muda (MDM) tingkat nasional.
Prestasi ini menjadi bukti dedikasi dan semangat beliau dalam berdakwah serta menginspirasi generasi muda untuk terus menyebarkan nilai-nilai Islam secara kreatif dan relevan dengan zaman.
Capaian ini pun disambut dengan rasa syukur dan bangga oleh keluarga besar Institut Daarul Qur’an (IDAQU).Selamat kepada Moh. Islahul Ulum atas prestasi yang diraih. Semoga prestasi ini dapat menginspirasi mahasiswa IDAQU untuk terus berkarya, berprestasi, dan menebar kebaikan.
















